- Advertisement -
Beranda blog Halaman 33

Pemprov Bali Sabet Penghargaan ‘The Best Local Government for Supporting Incubation Program’ Incubator Award 2024

Pemerintah Provinsi Bali meraih penghargaan ‘The Best Local Government for Supporting Incubation Program’ dalam ajang Incubator Award 2024.
Pemerintah Provinsi Bali meraih penghargaan ‘The Best Local Government for Supporting Incubation Program’ dalam ajang Incubator Award 2024.

PANTAUBALI.COM, DENPASAR – Pemerintah Provinsi Bali melalui Dinas Koperasi dan UKM meraih penghargaan ‘The Best Local Government for Supporting Incubation Program’ dalam ajang Incubator Award 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian UMKM Republik Indonesia secara daring, Jumat (29/11/2024).

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Bali I Wayan Ekadina, mewakili Pj. Gubernur Bali menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Kementerian UMKM.

Menurutnya, penghargaan tersebut menjadi motivasi bagi pengembangan startup dan kewirausahaan lokal di Bali.

“Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas dedikasi dan program-program inovatif yang telah dijalankan Pemerintah Provinsi Bali dalam mendukung ekosistem inkubasi berkelanjutan, termasuk kolaborasi aktif dengan berbagai pemangku kepentingan untuk memfasilitasi perkembangan startup dan UMKM lokal,” jelasnya.

Sementara itu, Asisten Deputi Pengembangan Teknologi dan Inkubasi Usaha Kementerian UMKM, Christina Agustin mengatakan, penilaian Incubator Award 2024 dilakukan melalui berbagai tahapan dan kurasi ketat. Proses ini dinilai oleh asesor independen untuk menjamin objektivitas.

Sementara itu, Deputi Bidang Kewirausahaan Kementerian UMKM, Siti Azizah, menyampaikan, Incubator Award 2024 merupakan bentuk apresiasi Kementerian UMKM kepada lembaga inkubator, pemerintah daerah, serta mitra kolaborator yang berkontribusi dalam memajukan startup di Indonesia.

“Ini menjadi langkah awal untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi terbaik bagi bangsa dan negara,” ujarnya.

Ia pun berharap penghargaan ini tidak hanya menjadi pengakuan atas keberhasilan lembaga inkubator, pemerintah daerah, serta mitra kolaborator, tetapi menjadi motivasi untuk meningkatkan kualitas dan program inkubasi di masa depan. (rls)

Local Fest 2024, Ajang Menyalurkan Kreativitas Anak Muda Tabanan

Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya saat hadir di Local Fest Tahun 2024 di GOR Debes Tabanan, Sabtu (30/11/2024).
Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya saat hadir di Local Fest Tahun 2024 di GOR Debes Tabanan, Sabtu (30/11/2024).

PANTAUBALI.COM, TABANAN – Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya hadir di tengah-tengah kemeriahan Local Fest Tahun 2024 di GOR Debes Tabanan, Sabtu (30/11/2024).

Acara yang digagas oleh komunitas anak muda Tabanan yang digelar selama dua hari yakni 29-30 November ini berhasil menjadi ajang untuk menampilkan inovasi dan kreativitas generasi muda.

Berbagai komunitas seperti clothing brand, komunitas motor, musik, mural, kuliner, pop land, komunitas seni, skate, bike, kuliner dan lainnya turut meramaikan festival yang diharapkan dapat memajukan industri kreatif anak muda Tabanan.

Sanjaya menegaskan apresiasi terhadap pelaksanaan acara Local Fest yang sudah diselenggarakan selama dua hari.

Pihaknya turut berbangga, acara yang juga menjadi rangkaian bersama dalam perayaan HUT Kota Tabanan tersebut juga mampu menarik ratusan penonton dengan menghadirkan berbagai hiburan bahkan dari artis-artis ternama.

“Tugas saya selaku Bupati, selaku bapak kalian semua, adalah menyiapkan ruang dan wadah buat komunitas-komunitas seni, UMKM anak-anak muda seperti yang terjadi malam ini,” ujar Sanjaya.

Ia juga mengajak seluruh penonton yang hadir untuk menikmati suasana meliang-liang dan penuh kegembiraan dengan tertib dan aman. (rls)

Bupati Tabanan Resmikan Gedung Aruna RSU Wisma Prasanthi

Peresmian Gedung Poli Spesialis dan Rawat Inap RSU Wisma Prasanthi, Sabtu (30/11/2024).
Peresmian Gedung Poli Spesialis dan Rawat Inap RSU Wisma Prasanthi, Sabtu (30/11/2024).

PANTAUBALI.COM, TABANAN – Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya meresmikan Gedung Poli Spesialis dan Rawat Inap RSU Wisma Prasanthi, Sabtu (30/11/2024).

Peresmian ini sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Tabanan.

Pembangunan gedung Aruna ini dimulai sejak 7 Februari dan kini telah selesai, menyediakan 16 poliklinik serta 105 kamar rawat inap yang diharapkan mampu meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Bupati Sanjaya menegaskan pentingnya sektor kesehatan sebagai pilar utama dalam pembangunan daerah.

“Oleh sebab itu, upaya meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat harus terus dilakukan secara berkesinambungan,” ujarnya.

Ia pun berharap, gedung Poli Spesialis dan Rawat Inap RSU Wisma Prasanthi tidak hanya memberikan kemudahan akses layanan kesehatan, tetapi juga memberikan dampak positif dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten Tabanan.

Disamping itu, Sanjaya juga menekankan pentingnya pelayanan yang ramah dan profesional, sehingga masyarakat nyaman dan aman.

“Gedung Aruna ini harus diupayakan untuk menjadi tempat di mana masyarakat merasa nyaman dan aman dalam mendapatkan pelayanan di rumah sakit. Seluruh petugas, baik dokter maupun paramedis, diharapkan bekerja dengan penuh dedikasi dan selalu mengedepankan semangat untuk melayani,” tegas Sanjaya.

Sementara itu, Komisaris Utama RSU Wisma Prasanthi, dr. I Gusti Gede Subawa, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari Bupati Tabanan dan jajarannya atas dukungan yang diberikan.

RSU Wisma Prasanthi berkomitmen dalam mendukung program pemerintah daerah di bidang kesehatan. Serta memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik, bermanfaat bagi masyarakat dan mendukung visi Kabupaten Tabanan sebagai daerah yang sehat dan sejahtera.

“Kami berharap akan tetap membantu program Bupati untuk mewujudkan masyarakat yang sehat melalui pelayanan yang berkualitas, ramah, dan menyembuhkan,” ungkapnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Tabanan, Sekda Tabanan dan Kepala Perangkat Daerah Terkait di lingkungan Pemkab Tabanan, Founder RSU Wisma Prasanthi, Komisaris beserta para Direktur, Kepala instansi vertikal dan BUMD di Tabanan serta undangan terkait lainnya. (ana)

Setahun Lebih Overstay, WN Maroko Dideportasi Dari Bali

WN Maroko dideportasi akibat overstay selama 373 hari.
WN Maroko dideportasi akibat overstay selama 373 hari.

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Seorang warga negara Maroko berinisial EA (31) akhirnya dideportasi oleh Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Denpasar pada 28 November 2024 setelah melanggar aturan izin tinggal. EA terbukti overstay selama 373 hari, melanggar Pasal 78 Ayat 3 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian.

Kepala Rudenim Denpasar, Gede Dudy Duwita, mengungkapkan bahwa EA tiba di Indonesia pada 20 Maret 2020 dengan maksud berlibur. Terakhir, ia masuk menggunakan Visa Kunjungan Saat Kedatangan pada 9 September 2023, yang masa berlakunya habis pada 8 Oktober 2023. Namun, EA tidak memperpanjang izin tinggalnya meski masa berlaku visanya telah usai.

EA diketahui menjalankan pekerjaan daring sebagai pengembang perangkat lunak selama berada di Bali. Selain itu, ia juga mengurus masalah pribadi terkait mantan istrinya yang merupakan warga negara Indonesia.

“Namun, saat hendak meninggalkan Indonesia pada 7 November 2023 melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, EA dicegah oleh petugas setelah diketahui overstay,” jelas Gede Dudy.

Permasalahan bertambah ketika paspor lamanya yang habis pada 17 Mei 2024 belum diperpanjang akibat kesalahan pencetakan dokumen di Kedutaan Besar Maroko di Jakarta. Hal ini membuat EA kesulitan untuk memperbarui izin tinggalnya.

Setelah diserahkan oleh Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar pada 8 November 2024, EA menjalani proses administrasi di Rudenim Denpasar. Deportasi dilakukan pada 28 November 2024 melalui Bandara Ngurah Rai dengan tujuan akhir Bandara Mohammed V di Casablanca, Maroko. Selain itu, EA dimasukkan dalam daftar penangkalan Direktorat Jenderal Imigrasi, yang melarangnya kembali ke Indonesia untuk sementara waktu.

“Kami berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Indonesia. Deportasi ini adalah bukti nyata ketegasan kami dalam menegakkan aturan keimigrasian,” tegas Gede Dudy.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bali, Pramella Yunidar Pasaribu, menambahkan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas nasional. “Setiap warga negara asing harus mematuhi aturan izin tinggal. Penangkalan hingga enam bulan, bahkan seumur hidup, dapat diberlakukan terhadap mereka yang mengancam keamanan dan ketertiban,” jelas Pramella.

Pemerintah berharap tindakan tegas ini menjadi peringatan bagi semua WNA untuk mematuhi peraturan yang berlaku di Indonesia.

“Kami akan terus memantau dan menindak setiap pelanggaran guna menjaga ketertiban negara,” tutupnya. (sm)

Jangan Khawatir Usaha Bangkrut, Ini Strategi Bangkitnya

Tips bangkit dari keterpurukan pasca bangkrut.
Tips bangkit dari keterpurukan pasca bangkrut.

PANTAUBALI.COM – Kebangkrutan adalah risiko yang selalu mengintai dalam dunia bisnis. Tidak sedikit pelaku usaha yang harus menghadapi kegagalan, baik karena utang menumpuk, kesalahan manajemen, maupun perubahan kebutuhan pasar. Namun, kebangkrutan bukanlah akhir dari segalanya. Justru, momen ini bisa menjadi titik balik menuju kesuksesan baru.

Berikut adalah strategi yang bisa diterapkan untuk bangkit dari kebangkrutan, terinspirasi dari kisah nyata para pengusaha yang berhasil mengatasi keterpurukan mereka:

1. Terima Kebangkrutan dengan Lapang Dada
Kebangkrutan memang berat, tetapi langkah pertama untuk bangkit adalah menerima kenyataan. Dengan sikap lapang dada, pikiran menjadi lebih jernih untuk menyusun strategi baru. Contohnya adalah Prayogo Pangestu Quddus, pemilik Gorilla Ramen. Setelah usahanya bangkrut dengan kerugian Rp1 miliar, ia menerima kenyataan dan memulai kembali dengan produk baru yang kini sukses besar, seperti Ramen Gorilla Instan dan Gorilla Baso Aci.

2. Identifikasi Penyebab Kebangkrutan
Mencari tahu akar masalah adalah kunci untuk menghindari kesalahan yang sama. Gazan Azka Ghafara, pendiri Zanana Chips, melakukan riset mendalam dan belajar dari kegagalannya sebelum akhirnya berhasil menembus pasar internasional. Evaluasi dan pembenahan adalah kunci keberhasilan jangka panjang.

3. Prioritaskan Pembayaran Utang
Bagas Alimpad adalah contoh nyata pentingnya menyelesaikan utang terlebih dahulu. Dengan membuka usaha kecil-kecilan, seperti keripik jamur, ia berhasil melunasi utang Rp1,3 miliar dan membangun bisnis yang kini menghasilkan omset Rp1 miliar per bulan. Jika memiliki utang, utamakan pembayaran bunga tertinggi terlebih dahulu atau jual aset yang tidak diperlukan untuk mengurangi beban keuangan.

4. Buat Rencana Keuangan Baru
Mengelola keuangan dengan bijak adalah langkah penting. Jika memiliki dana darurat, gunakan sebagian untuk memulai usaha baru. Namun, jika tidak, pertimbangkan mencari pekerjaan sementara untuk mengumpulkan modal. Fokus pada pembelian kebutuhan usaha yang benar-benar esensial agar dana dapat digunakan secara efisien.

5. Minta Dukungan Relasi
Relasi bisnis bisa menjadi penyelamat di saat sulit. Tidak hanya untuk bantuan finansial, tetapi juga sebagai sumber saran dan motivasi. Berdiskusi dengan orang-orang yang memahami dunia usaha dapat membantu menemukan peluang baru dan memberikan energi positif untuk melangkah maju.

6. Berpikir Positif untuk Masa Depan
Mengatasi kebangkrutan membutuhkan mental yang kuat. Dalam bukunya The Power of Positive Thinking, Norman Vincent Peale menekankan bahwa pikiran positif dapat membawa hasil yang positif pula. Ucapkan afirmasi, tersenyum, dan alihkan fokus dari pikiran negatif untuk membangun kembali semangat.

7. Mulai Kembali dengan Ide Baru
Kebangkrutan sering menjadi peluang untuk memulai sesuatu yang lebih baik. Pelajari tren pasar dan temukan produk atau layanan yang relevan dengan kebutuhan konsumen saat ini. Pengusaha sukses sering kali menjadikan pengalaman pahit sebagai pelajaran berharga untuk menciptakan inovasi.

Kesimpulan
Bangkit dari kebangkrutan bukanlah hal mudah, tetapi juga bukan sesuatu yang mustahil. Dengan langkah-langkah yang terarah dan semangat yang tidak mudah padam, pelaku usaha dapat menjadikan kegagalan sebagai pijakan menuju kesuksesan baru. Ingat, setiap krisis adalah peluang untuk bangkit lebih kuat. (sm)

5 Cara Efektif Atasi Bad Mood Agar Hari Tetap Produktif

Tips mengatasi perasaan Bad Mood.
Tips mengatasi perasaan Bad Mood.

PANTAUBALI.COM – Hampir setiap orang pasti pernah mengalami bad mood, yaitu perasaan hati yang mendadak buruk dan bisa memengaruhi aktivitas harian. Jika tidak segera ditangani, bad mood dapat mengganggu produktivitas, relasi sosial, hingga kesehatan mental.

Namun, kabar baiknya adalah bad mood bisa diatasi dengan langkah-langkah sederhana. Berikut ini lima cara efektif yang bisa kamu coba untuk memperbaiki suasana hati:

1. Kenali Pemicu Bad Mood
Langkah pertama adalah memahami penyebab bad mood. Apakah kamu kurang tidur, merasa lapar, atau menghadapi masalah pekerjaan? Dengan mengidentifikasi akar masalah, kamu bisa mengambil tindakan yang tepat, seperti makan, beristirahat, atau menyelesaikan pekerjaan yang tertunda.

2. Lakukan Aktivitas Fisik
Olahraga ringan seperti berjalan kaki, yoga, atau peregangan selama 10 menit dapat membantu tubuh melepaskan hormon endorfin, yang dikenal dapat meningkatkan suasana hati. Aktivitas fisik ini tidak hanya bermanfaat untuk tubuh, tetapi juga membantu pikiran menjadi lebih rileks.

3. Coba Teknik Relaksasi
Meditasi dan latihan pernapasan dalam bisa menjadi solusi untuk menenangkan pikiran. Luangkan waktu 10-15 menit untuk bermeditasi atau sekadar fokus pada pola napas. Teknik ini dapat menurunkan hormon stres seperti kortisol, sehingga membantu suasana hati kembali stabil.

4. Alihkan Perhatian dengan Aktivitas Positif
Ketika bad mood melanda, cobalah mengalihkan perhatian dengan melakukan hal-hal yang kamu sukai. Mendengarkan musik favorit, menonton video lucu, atau membaca buku ringan dapat membantu pikiran lepas dari emosi negatif dan kembali merasa nyaman.

5. Pastikan Tidur yang Cukup
Kurang tidur sering menjadi penyebab utama bad mood. Pastikan kamu mendapatkan tidur yang berkualitas setidaknya 7-8 jam setiap malam. Jika memungkinkan, tidur siang singkat juga bisa membantu mengembalikan energi dan memperbaiki suasana hati.

Kesimpulan
Mengelola bad mood membutuhkan kesadaran dan usaha. Dengan mencoba langkah-langkah di atas, kamu bisa menjaga suasana hati tetap positif dan menjalani hari dengan lebih produktif. Namun, jika bad mood terus berlanjut dan mulai memengaruhi keseharian secara signifikan, jangan ragu untuk mencari bantuan dari profesional kesehatan mental. (sm)

7 Tips Sukses Memilih Bisnis Franchise untuk Pengusaha Pemula

Tips Sukses Memilih Bisnis Franchise untuk Pengusaha Pemula.
Tips Sukses Memilih Bisnis Franchise untuk Pengusaha Pemula.

PANTAUBALI.COM – Bisnis franchise kini menjadi solusi menarik bagi banyak pengusaha yang ingin memulai usaha dengan risiko lebih terkendali. Dengan bergabung dalam sistem franchise, pelaku usaha dapat memanfaatkan model bisnis yang telah teruji, merek yang dikenal, dan berbagai bentuk dukungan dari pemilik franchise (franchisor).

Namun, memilih franchise yang tepat tidak bisa dilakukan sembarangan. Keputusan yang kurang matang dapat menyebabkan kerugian finansial dan kegagalan usaha. Berikut adalah tujuh tips penting bagi pengusaha pemula untuk memilih bisnis franchise yang berpeluang sukses:

1. Pilih Bidang Usaha yang Anda Minati
Memulai bisnis di bidang yang sesuai dengan minat dan keahlian dapat meningkatkan semangat dan daya tahan dalam mengelola usaha. Apakah Anda tertarik pada makanan, kecantikan, layanan kesehatan, atau pendidikan? Pilih franchise yang sesuai dengan passion Anda agar lebih mudah memahami operasionalnya.

2. Lakukan Riset Mendalam
Sebelum memutuskan, lakukan riset menyeluruh terhadap franchise yang ingin Anda pilih. Hal yang perlu diperhatikan meliputi:

-Reputasi Merek: Pilih franchise dengan reputasi baik dan dikenal luas.
-Keberhasilan Franchisee: Tinjau pengalaman mitra franchise lain.
-Legalitas: Pastikan franchise memiliki izin resmi, seperti sertifikasi HKI dan terdaftar di Kementerian Perdagangan. Informasi ini dapat diperoleh melalui riset online, forum bisnis, atau wawancara langsung dengan franchisor dan franchisee.

3. Analisis Biaya dan Potensi Keuntungan
Setiap franchise memiliki struktur biaya yang berbeda, termasuk biaya awal, royalti, dan operasional. Hitung kebutuhan modal secara cermat, termasuk dana cadangan untuk operasional awal. Pastikan potensi keuntungan sesuai dengan investasi yang Anda keluarkan. Diskusikan proyeksi pendapatan dan jangka waktu balik modal dengan franchisor sebelum mengambil keputusan.

4. Evaluasi Dukungan dari Franchisor
Franchisor yang baik biasanya memberikan dukungan yang lengkap, seperti:

-Pelatihan Awal dan Lanjutan
-Standar Operasional Prosedur (SOP)
-Strategi Pemasaran dan Promosi
-Bantuan Teknis saat menghadapi kendala
-Pastikan franchisor bersedia membantu Anda dalam berbagai aspek bisnis.

5. Tinjau Kontrak Franchise dengan Teliti
Baca perjanjian franchise secara mendalam sebelum menandatangani. Hal-hal yang harus diperhatikan meliputi:

-Durasi kontrak dan opsi perpanjangan.
-Ketentuan royalti dan biaya tambahan lainnya.
-Hak eksklusif wilayah.
-Sanksi jika terjadi pelanggaran perjanjian.
-Jika diperlukan, konsultasikan kontrak dengan pengacara agar tidak ada klausul yang merugikan.

6. Pilih Franchise dengan Permintaan Stabil
Hindari bisnis berbasis tren sesaat. Pilih franchise yang menawarkan produk atau layanan dengan permintaan stabil, seperti makanan dan minuman, yang biasanya memiliki prospek jangka panjang.

7. Pertimbangkan Lokasi Strategis
Lokasi usaha adalah kunci keberhasilan franchise. Pilih lokasi dengan lalu lintas tinggi yang sesuai dengan target pasar. Diskusikan pilihan lokasi dengan franchisor untuk mendapatkan saran terbaik.

Kesimpulan
Memulai bisnis franchise memerlukan strategi yang matang. Dengan mengikuti tips di atas, pengusaha pemula dapat mengurangi risiko dan meningkatkan peluang sukses dalam membangun usaha yang berkelanjutan. Jangan lupa, keseriusan dan komitmen dalam mengelola bisnis juga menjadi faktor penentu keberhasilan Anda.

 

Harga BBM Nonsubsidi Naik Mulai 1 Desember, Ini Rinciannya

Harga BBM Non Subsidi naik per 1 Desember 2024. (Foto: PDV Digital)
Harga BBM Non Subsidi naik per 1 Desember 2024. (Foto: PDV Digital)

PANTAUBALI.COM, NASIONAL – PT Pertamina Patra Niaga resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi mulai Minggu, 1 Desember 2024. Kenaikan ini mencakup jenis Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex, sementara harga Pertamax, Pertalite, dan biosolar tetap tidak berubah.

Kebijakan ini merupakan bagian dari evaluasi rutin yang mempertimbangkan tren harga minyak internasional berdasarkan Mean of Platts Singapore (MOPS) atau Argus, serta fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, menjelaskan bahwa penyesuaian harga ini sejalan dengan Keputusan Menteri ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022, yang menjadi dasar formula harga BBM di Indonesia.

“Evaluasi dilakukan setiap bulan, sehingga harga BBM dapat berubah sesuai kondisi pasar. Untuk Desember, harga Pertamax dan Pertamax Green tetap karena kenaikan MOPS Ron 92 dan Ron 95 relatif kecil,” jelas Heppy, dilansir Kompas.

Harga BBM Nonsubsidi yang Naik
-Pertamax Turbo: Rp 13.550/liter (sebelumnya Rp 13.500/liter)
-Dexlite: Rp 13.400/liter (sebelumnya Rp 13.050/liter)
-Pertamina Dex: Rp 13.800/liter (sebelumnya Rp 13.440/liter)

Harga BBM di Bali
-Biosolar: Rp 6.800/liter
-Pertalite: Rp 10.000/liter
-Pertamax: Rp 12.100/liter
-Pertamax Green 95: Rp 13.150/liter
-Pertamax Turbo: Rp 13.550/liter
-Dexlite: Rp 13.400/liter
-Pertamina Dex: Rp 13.800/liter

Kenaikan harga ini diharapkan tetap mencerminkan dinamika pasar internasional dan mendukung kebutuhan energi masyarakat. Pertamina juga mengimbau konsumen untuk menggunakan BBM sesuai spesifikasi kendaraan guna menjaga efisiensi dan performa. (sm)

Bocah 3,5 Tahun Hanyut di Saluran Irigasi, Ditemukan Meninggal Dunia

Irsa Ramadhon ditemukan tak bernyawa.
Irsa Ramadhon ditemukan tak bernyawa.

PANTAUBALI.COM,  KARANGASEM – Tragedi memilukan terjadi di Desa Pesagi, Kecamatan Karangasem, pada Sabtu malam (30/11/2024). Seorang bocah laki-laki berusia 3,5 tahun bernama Irsa Ramadhon, ditemukan meninggal dunia setelah hanyut di saluran irigasi.

Peristiwa bermula saat Irsa pergi ke warung bersama saudaranya sekitar pukul 20.30 WITA. Namun, hanya saudaranya yang kembali ke rumah, sementara Irsa tidak terlihat. Keluarga yang panik segera melakukan pencarian di sekitar lokasi. Mereka menemukan sandal milik Irsa di dekat aliran irigasi, yang menjadi petunjuk utama.

Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar menerima laporan sekitar pukul 23.05 WITA. Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, menjelaskan bahwa lima personel dari Pos SAR Karangasem langsung dikerahkan ke lokasi.

“Ditemukannya sandal korban menjadi petunjuk penting. Tim SAR gabungan kemudian memfokuskan pencarian di sepanjang aliran irigasi,” ujar Nyoman Sidakarya.

Setelah pencarian intensif, tubuh Irsa ditemukan pada Minggu dini hari (1/12/2024) pukul 00.20 WITA, sekitar 1,5 kilometer dari rumahnya ke arah tenggara. Sayangnya, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Jenazahnya kemudian dievakuasi ke RSUD Karangasem.

Proses pencarian melibatkan berbagai unsur, termasuk Pos SAR Karangasem, Polsek Karangasem, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Pesagi, BPBD Karangasem, serta masyarakat setempat.

Tragedi ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan masyarakat Desa Pesagi. Kejadian tersebut sekaligus menjadi pengingat akan pentingnya pengawasan ekstra terhadap anak-anak di dekat aliran air. (sm)

Bali Sabet Penghargaan BI Award Implementasi QRIS Terbaik Tingkat Nasional

Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya menerima penghargaan BI Award dari Bank Indonesia di Grha Bhasvara Icchana, Jakarta, Jumat (29/11/2024) malam.
Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya menerima penghargaan BI Award dari Bank Indonesia di Grha Bhasvara Icchana, Jakarta, Jumat (29/11/2024) malam.

PANTAUBALI.COM, JAKARTA – Provinsi Bali berhasil meraih penghargaan BI Award dari Bank Indonesia sebagai provinsi dengan implementasi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) terbaik di tingkat nasional.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya, dalam acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Grha Bhasvara Icchana, kompleks Kantor Pusat Bank Indonesia, Jakarta, Jumat (29/11/2024) malam.

Pj. Gubernur Bali turut didampingi oleh Direktur Utama Bank Pembangunan Daerah Bali (BPD Bali), I Nyoman Sudharma, serta Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bali, R. Erwin Soeriadimadja.

Bali dinilai sebagai daerah terdepan dalam penerapan kode standar pembayaran digital nasional yang diperkenalkan oleh Bank Indonesia (BI) pada 2022.

Presiden Prabowo Subianto yang hadir langsung memberikan arahan dalam pertemuan tersebut, menekankan pentingnya semangat cinta tanah air bagi insan perbankan Indonesia.

“Kesadaran akan sinergi dan pemahaman bahwa stabilitas memungkinkan transformasi bangsa berarti bangsa kita berada dalam kondisi yang kuat,” ujar Prabowo.

Ia pun optimis bahwa Indonesia mampu menjadi negara maju pada 2045 mendatang. Hal itu juga berdasarkan konsensus para pakar ekonomi dan geopolitik dunia yang memprediksi Indonesia akan menjadi negara dengan ekonomi terbesar keempat di dunia.

“Tugas Gubernur Bank Indonesia, seluruh jajaran Bank Indonesia, menteri-menteri di bidang ekonomi, serta otoritas keuangan tidaklah ringan. Nasib ratusan juta rakyat ada di pundak saudara-saudara, dalam kebijakan dan keputusan saudara-saudara,” tambah Prabowo.

Sementara itu, Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2025 hingga 2026 akan berada di kisaran 4,8 persen – 5,6 persen.

“Ekonomi Indonesia pada 2025-2026 akan menunjukkan kinerja yang cukup tinggi, dengan pertumbuhan mencapai 4,8%-5,6% pada 2025 dan 4,9%-5,7% pada 2026,” ujar Perry.

“Karena masalah berat dan kompleks tidak mungkin dihadapi sendiri. Perlu kerja sama dan koordinasi, the power of we. Bersatu kita kuat dan bangkit,” tambahnya. (ana)