Perluas Jangkauan Pelayanan,Fasyankes Vakasinasi Covid-19 Ditambah di Tabanan

TABANAN – Pantaubali.com – Guna memperluas jangkauan melayani tenaga kesehatan dan masyarakat akan divaksin Covid-19. Maka,penambahan Fasilitas Peayananan Kesehatan (Fasyankes) di Tabana dari sebelumnya 27 menjadi 28 layanan.Adapun rincian dari 28 layanan tersebut 20 puskesmas, 2 Rumah Sakit Pemerintah, 5 Rumah Sakit Swasta dan 1 di klinik Rindam IX Udayana Tabanan.

“Tujuannya memperluas jangkauan,mengingat pelaksanan vaksinasi akan dilakukan secara bertahap.Awalnya layanan 27, sekarang bertambah 1 di klinik, jadi total 28 layanan,” jelas Kepala Dinas Kesehatan Tabanan, dr Nyoman Suratmika,Rabu,(13/11) (kemarin) di Tabanan.

Terkait kesiapan, pelaksanaan vaksinasi sudah siap di Tabanan.Bahkan, sejumlah unsur pimpinan di Pemerintah Tabanan sudah bersiap divaksin dengan tujuan memotivasi masyarakat agar tidak takut divaksin.

Baca Juga:  Jelang Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Tabanan akan Turunkan APK Melanggar Aturan

“Sejumlah unsur pimpinan sudah menyanggupi siap akan divaksin,” ujarnya.

Selain itu setiap pelayanan vaksin ditunjuk, dipastikan sudah memiliki sarana prasarana memadai mulai,almari penyimpanan khusus lengkap dengan pengawasan suhu didalamnya.

“Kami juga akan mengawasi rantai distribusi untuk memastikan mutu vaksin, karena vaksin memerlukan kondisi penyimpanan khusus dengan temperatur antara 2 sampai 8 Derajat Celsius.Jadi, temperatur memang sangat dijaga dan diawasi dengan ketat,” tutupnya.