Ini Perkembangan Penanganan Covid – 19 Di Kabupaten Tabanan

 

TABANAN – Pantaubali.com – Upaya penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Tabanan perJumat,(8/5) mulai dari terjangkit, sedang di rawat, di isolasi
berdasarkan aturan revisi 4 pedoman pencegahan dan pengendalian Covid-
19. Jika dilihat berdasarkan data menurut, Ketua Harian Gugus Tugas, DR. I Gede Susila,Jumat,(8/5) di Tabanan mulai dari pemantauan surveilas untuk PMI yang masih melaksanakan isolasi mandiri atau isolasi di Rumah Sakit ada sebanyak 162 orang, OTG 4 orang, ODP 2 orang, PDP sebanyak 3 orang.

Baca Juga:  Sanjaya-Dirga Ikuti Upacara Mejaya-Jaya di Pura Besakih

“Sampai saat ini ada sebanyak 3 orang di isolasi di UPTD RS Nyitdah sedangkan untuk Comfirm Positif sebanyak 3 orang,1 orang di isolasi di RS PTN Udayana,1 orang di isolasi di RSUD Mangusada 1 orang di isolasi di UPTD RS Nyitdah,” jelasnya.

Laporan Pemantauan PMI ada sebanyak 152 orang PMI yang sudah selesai di karantina di luar dan dalam wilayah Tabanan. Sedangkan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang sedang melaksanakan karantina di uar dan dalam wilayah Tabanan adalah sebanyak 107 orang.

Baca Juga:  Akibat Tanah Longsor, Pelinggih Pura Beji Pancoran Pamor di Tabanan Hancur Tertimpa Batu

“Total sampai saat ini ada sebanyak PMI sebanyak 107 yang terdiri dari Laki-laki sebanyak 53 orang dan perempuan 54 orang. Jumlah PMI yang Rapid Tes tahap ke 2, sebanyak 152 orang dengan hasil Rapid Tes adalah reaktif 3 orang non reaktif 149 orang,” Tutupnya.