Rumah Tertimbun Lumpur Longsoran Tebing

Bangli – pantaubali.com – Cuaca buruk yang melanda kawasan Bali berdampak terjadinya bencana, seperti yang dialami sejumlah rumah milik warga di desa Trunyan, Kintamani, kabupaten Bangli. Akibat diguyur hujan tebing bukit Cemara Landung alami longsor.

Material lumpur dengan ketebalan satu setengah meter dan bebatuan timbun rumah warga, selain itu akses jalan serta hektaran lahan pertanian warga juga alami kerusakan parah.

Menurut I Wayan Arjana kepala desa Trunyan, longsor terjadi saat hujan lebat yang melanda di wilayah tersebut, dimana bebit air yang deras membuat terjadinya banjir bandang menerjang dengan membawa lumpur serta bebatuan.

Baca Juga:  Sidak LPG di Bangli, Tim Pengawas Temukan Penyalahgunaan Gas Subsidi

Meski tidak timbul korban jiwa, namun bencana longsor membuat puluhan rumah milik warga alami kerusakan dan akses jalan tertimbun.(*)