Suntik Mati TV Analog Diundur, Penyaluran STB di Tabanan Capai 96 Persen

PANTAUBALI.COM, TABANAN – Penyaluran Set Top Box (STB) kepada masyarakat kurang mampu di Kabupaten Tabanan sudah mencapai 96 persen.

 

Dari 2.398 unit bantuan STB yang dialokasikan pemerintah pusat,   2.306 unit telah disalurkan oleh vendor.

 

Kabid Pengelola Informasi dan Saluran Komunikasi Publik Diskominfo Tabanan Made Wirawan mengatakan, 96 persen STB yang disalurkan sudah merata di seluruh kecamatan di Kabupaten Tabanan.

Baca Juga:  Diduga Terpeleset Saat Mandi, Nenek 83 Tahun Ditemukan Tewas di Irigasi Subak

Bahkan, penyaluran di Kecamatan Baturiti dan Selemadeg sudah mencapai 100 persen.

 

“Beberapa kecamatan belum mencapai 100 persen karena penerima tidak di rumah saat petugas memasang alat sehingga perlu dilakukan kunjungan kembali,” ujarnya, Jumat (24/3/2023).

 

Meskipun demikian, ia bersama pihak ketiga (vendor) akan segera menuntaskan kekurangan penyaluran STB sebelum suntik mati TV analog dilakukan.

 

Baca Juga:  Puluhan Spanduk ‘Coblos Si Gundul’ dan ‘Kandang Banteng’ Diturunkan

Sementara itu, terkait pengunduran jadwal penghentian siaran TV analog atau Analog Switch Off (ASO) oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) pada 20 Maret diundur menjadi 31 Maret mendatang.

 

Hal tersebut dikarenakan, penyaluran STB di tiga provinsi yaitu Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan dan Bali belum mencapai 90 persen sesuai target nasional.

 

Baca Juga:  Pemkab Tabanan Luncurkan Inovasi Proyek Perubahan PKN Tingkat II

“Per 17 Maret lalu, Bali baru mencapai 80 persen. Mudah-mudahan sebelum tanggal 31 Meret sudah terdistribusikan semua,” imbuh Wirawan. (ana)