Tabung Uap Setrika Loundry Meledak ” Dua Komplek Toko Rusak “

Pantaubali.com – Tabanan – Kondisi Bunda Laundry milik Nyoman Widiastuti yang terletak di Jalan Kaswari No 23, Banjar Jambe Delodan, Desa Dajan Peken, Tabanan, tampak porak-poranda, Rabu (5/9) sekitar pukul 15.00 Wita. Sebab, tabung air (tangki) setrika uap meledak. Korban Ni Putu Erna Purnamayanti (karyawan) juga mengalami luka ringan akibat peristiwa tersebut termasuk warga yang melintas di kawasan tersebut pun dibuat geger.

Seorang saksi, I Wayan Mertayasa (45) mengakui sangat terkejut dengan peristiwa tersebut. Pasalnya saat kejadian, dentuman akibat ledakan tersebut begitu keras terdengar. Dia menuturkan, saat kejadian tersebut ada dua orang pelanggan yang sedang asik menyantap hidangan makanan warungnya.

Tiba-tiba saja, dentuman keras disertai asap mengepul menimpa warungnya. Wayan yang saat itu sedang menyiapkan makanan dan dua orang pelanggan pun panic dengan kondisi tersebut dan sesegera mungkin keluar ruangan.

Baca Juga:  Jatiluwih Dinobatkan Sebagai Desa Terbaik Dunia Versi UN Tourism

“Keras sekali suaranya, disini (warungnya) juga pas ada orang makan. Semua terkejut, selain itu beberapa barang juga mengalami kerusakan,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Kota Tabanan, Kompol I Gede Made Surya Atmaja menjelaskan ihwal peristiwa tersebut. Saat korban menyetrika pakaian dengan menggunakan setrika uap, tiba-tiba saja tabung uap air meledak dan terlontar keatas kurang lebih setinggi 7 meter mengakibatkan tembok dinding pembatas kios rusak (lubang).

“Untungnya salah satu saksi sempat melihat korban yang tertimpa reruntuhan tembok pembatas (papan) pasca kejadian tersebut. Kemudian ditolong untuk dibawa keluar ruangan (TKP),” kata Kompol Surya.

Dia mengungkapkan, diduga kuat korban saat itu tidak mengetahui air dalam tabung air uap habis. Sedangkan, kompor pemanas tabung uap air tersebut masih menyala, sehingga air tabung air (tangki) habis dan menimbulkan suhu yang begitu panas.

Baca Juga:  Atlet Petanque Tabanan Raih Medali Emas dan Perak di Kejurnas Junior 2024

“Ketika tabung air uap semakin tinggi atau semakin panas, sehingga mengakibatkan tabung air uap meledak serta terlontar keatas,” ungkapnya.

Akibat kejadian tersebut, sebut Surya, korban pun mengalami luka bakar pada lengan tangan kanan dan samping lutut kaki kiri (sekitar 20 persen). Untungnya, luka bakar hanya terjadi pada permukaan kulit luar dan menimbulkan rasa perih. Kemudian korban juga mengalami luka robek pada bagian telinga atas sebelah kanan, kelopak Mata sebelah kiri terasa panas.

Baca Juga:  Viral Dua Bule Diduga Hipnotis Karyawan Toko Ritel di Kediri Tabanan, Uang Rp1,1 Raib

“Korban saat ini sedang menjalani perawatan di BRSU Tabanan,” katanya

Untuk di TKP juga mengalami beberapa kerusakan seperti plafon yang terbuat papan rusak pecah dan pecahannya jatuh kelantai dua usaha (laundry dan warung makan), papan yang digunakan sebagai dinding pemisah atau pembatas mengalami kerusakan atau berlubang. Kemudian atap kios Bunda Laundry yang terbuat plat baja ringan juga jebol hingga terbuka. Selain itu, satu perangkat alat setrika uap hancur. Total kerugian yang ditaksir akibat kejadian ini diatas dari Rp 10 Juta.kyk