Perseden Bali Siap Berlaga di Babak 16 Besar Liga 4 Nasional

Pelepasan Perseden Bali menuju babak 16 besar Liga 4 Nasional, Rabu (7/5/2025).
Pelepasan Perseden Bali menuju babak 16 besar Liga 4 Nasional, Rabu (7/5/2025).

PANTAUBALI.COM, DENPASAR – Kesebelasan kebanggaan Bali, Perseden, resmi dilepas menuju Yogyakarta untuk berlaga di babak 16 besar Liga 4 Nasional.

Seremoni pelepasan digelar di Lapangan Timur Monumen Bajra Sandi, Denpasar, Rabu (7/5/2025), dan dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Bali, I Nyoman Giri Prasta.

Kompetisi 16 besar dijadwalkan berlangsung pada 10–15 Mei 2025, menggunakan sistem home tournament dan setengah kompetisi. Sebanyak 16 tim akan terbagi dalam empat grup, dan hanya dua tim terbaik dari masing-masing grup yang akan melaju ke babak perempat final.

Baca Juga:  Perseden Denpasar Lolos ke 16 Besar Liga 4 Indonesia

Wagub Giri Prasta menyampaikan apresiasi atas perjuangan Perseden yang sukses menembus babak 16 besar. Ia mendorong para pemain untuk menjaga kekompakan, menjunjung sportivitas, dan membawa nama baik Bali di kancah nasional.

“Selamat berjuang, tetap solid dan terus harumkan nama Bali. Proses tidak akan mengkhianati hasil,” ujar Giri Prasta penuh semangat.

Baca Juga:  RSUP Prof Ngoerah Bentuk Unit Pelayanan Stroke

Dukungan juga datang dari Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, yang berkomitmen mendukung penuh kiprah Perseden. Ia bahkan menyebutkan akan berusaha hadir langsung menyaksikan perjuangan tim di lapangan.

Perseden membawa misi besar: mewujudkan promosi ke Liga 3. Dengan semangat “Ayo Naik 3 Kasta”, seluruh elemen tim siap memberikan yang terbaik. Di bawah komando sang kapten, I Made Anta Wijaya, tim optimistis menatap fase krusial kompetisi.

Baca Juga:  Penutupan Karya Ida Bhatara Turun Kabeh di Pura Besakih Diiringi Hujan

Sebagai wakil Bali, Perseden mengemban kepercayaan besar dari masyarakat. Dengan performa yang konsisten dan mentalitas juara, mereka siap membuktikan bahwa Bali bukan hanya tujuan wisata, tapi juga punya taji di dunia sepak bola nasional. (ana)