Pasca Bom Bunuh Diri,Polres Tabanan Sweeping Kendaraan Dari Jembrana

TABANAN – Pantaubali.com- Terkait peristiwa bom bunuh diri terjadi di depan Gereja Katedral di Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3) kemarin.Polres Kabupaten Tabanan melakukan langkah antisipasi,salah satunya dengan melakukan kegiatan sweeping kendaraan baik roda dua maupun roda empat khususnya yang melintas dari arah Gilimanuk, Kabupaten Jembrana ke arah Tabanan dan sekitarnya.

Baca Juga:  Usai Debat, Sanjaya-Dirga Ziarah ke TPB Margarana

“Kegiatan ini dilakukan dalam upaya mencegah aksi teror yang sempat terjadi di wilayah lain maka, disini kita melakukan pemeriksaan pada setiap kendaraan melintas atau masuk di wilayah Tabanan,” jelas, Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Nengah Sudiarta,Sore tadi (Senin,(29/3) di seputar Jalan By Pass Ir Soekarno,Tabanan.

Pemeriksaan juga dilakukan terhadap barang bawaan dibawa para pengendara yang melintas.

Baca Juga:  Komisi II DPRD Tabanan Desak Tindak Lanjut Dinas Terkait Proyek Restoran Bodong di Desa Mengesta

“Dalam pemeriksaan hari ini, belum ditemukan benda-benda mencurigakan,” ujarnya.

Pelaksanaan kegiatan yang sama akan tetap dilaksanakan baik, pagi,siang maupun malam hari kedepan.

“Tentu dalam hal ini lebih baik kita mengantisipasinya, jangan sampai hal tidak diiginkan bersama sampai terjadi.Mudah-mudahan saat ini, maupun yang akan datang kota Tabanan tetap aman,” ucapnya.

Adapun personil diturun gabungan dari Polri,Dishub dan TNI Kabupaten Tabanan dengan kekuatan 50 persen.Sembari Dirinya menambahkan,selain pemeriksaan kendaraan pemeriksaan terhadap penduduk pendatang yang datang ke wilayah Kabupaten Tabanan juga akan dilakukan dengan waktu dan hari tidak dapat ditentukan.