Motor Terjun ke Jurang 15 Meter di Jembatan Bali Cliff, Dua Pengendara Tewas

Petugas SAR gabungan saat mengevakuasi korban kecelakaan motor yang terjun ke jurang di Jembatan Bali Cliff, Ungasan, Badung, Bali, Jumat (2/5/2024).
Petugas SAR gabungan saat mengevakuasi korban kecelakaan motor yang terjun ke jurang di Jembatan Bali Cliff, Ungasan, Badung, Bali, Jumat (2/5/2024).

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Kecelakaan tragis terjadi di Jembatan Bali Cliff, Ungasan, Badung, Bali, pada Jumat dini hari (2/5/2024). Sebuah sepeda motor yang ditumpangi dua pria dilaporkan hilang kendali dan terjun ke jurang sedalam 15 meter. Kedua pengendara ditemukan dalam kondisi tak bernyawa.

Insiden maut ini diperkirakan terjadi sekitar pukul 03.00 Wita. Namun, laporan baru diterima oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar pada pukul 06.55 Wita melalui Pos Polisi Ungasan. Korban diketahui bernama Martinus Dangga Dora (30) asal Weri Lolo, Kecamatan Wewewa Selatan, dan Marselinus Mabor (38) asal Lete Wungana, Kecamatan Wewewa Tengah, keduanya berasal dari Nusa Tenggara Timur.

Tim SAR gabungan segera dikerahkan ke lokasi. Delapan personel dari Basarnas Denpasar bergabung dengan sejumlah unsur penyelamat lainnya. Proses evakuasi dimulai sekitar pukul 07.50 Wita dengan menggunakan teknik dan peralatan mountaineering untuk menjangkau titik jatuhnya korban.

Baca Juga:  Kwarcab Badung Resmi Tutup Karya Bakti Pramuka Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 2025

“Pukul 08.50 Wita kedua korban berhasil dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia,” ujar pejabat dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar dalam keterangannya. Jenazah keduanya langsung dibawa ke RSUP Prof Ngoerah Denpasar menggunakan ambulans milik RAPI Gerakan Jumat Berbagi.

Proses evakuasi melibatkan berbagai unsur, antara lain Tim Rescue Basarnas Denpasar, Polsek Kuta Selatan, Babinsa Desa Ungasan, Linmas Kutuh, Potensi SAR RAPI Gerakan Jumat Berbagi, serta sejumlah rekan korban dan warga setempat.

Baca Juga:  Pasca Kebakaran Pasar Bajera, Pedagang Disiapkan Tempat Relokasi Sementara

Penyebab pasti kecelakaan masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Diduga kuat kendaraan kehilangan kendali saat melintas di area jembatan yang minim penerangan pada malam hari. (*)