Layanan Air Bersih Terganggu, Perumda Badung Minta Pemakluman

Direktur PDAM Kabupaten Badung, I Wayan Suyasa.
Direktur PDAM Kabupaten Badung, I Wayan Suyasa.

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Mangutama atau PDAM Kabupaten Badung meminta permakluman.

Hal itu dikarenakan gangguan pasokan air bersih kepada masyarakat di beberapa wilayah.

Distribusi air bersih itu terganggu akibat hujan deras dalam beberapa minggu terakhir.

Direktur PDAM Tirta Mangutama I Wayan Suyasa mengatakan, pihaknya telah menerima dan mengevaluasi keluhan masyarakat.

“Pasokan air bersih ini menjadi keruh akibat hujan deras, bahkan beberapa kali aliran air juga kami matikan untuk mengurangi efek kekeruhan,” terang Wayan Suyasa, Minggu (9/7/2023).

Baca Juga:  Dukungan Mengalir dari Desa Nyambu Kediri, Sanjaya-Dirga Siap Lanjutkan Program Tabanan Era Baru

Ia menambahkan, pasokan air Perumda Air Minum Tirta Mangutama keruh akibat bercampur lumpur serta sampah kayu dan dedaunan.

“Kami upayakan setiap hujan deras dan airnya keruh lagi akan dibersihkan lagi. Kalau dibiarkan pompa bisa rusak dan air akan semakin tercampur dengan lumpur,” tambahnya.

Suyasa berharap masyarakat memaklumi adanya gangguan pasokan air bersih ini.

“Kami mempersilahkan bagi pelanggan yang ingin meminta air bersih melapor ke kepala lingkungan (kaling) setempat agar secara terdata kami layani,” imbuhnya. (ann)