Wabup Badung Bagus Alit Sucipta Serahkan Akta Kematian dan Santunan di Kapal

PANTAUBALI.COM, BADUNG — Wakil Bupati Badung I Bagus Alit Sucipta melayat ke rumah duka almarhum I Putu Gede Arsa Yusnawan di Banjar Belulang, Kelurahan Kapal, Kecamatan Mengwi, Senin (26/1/2026).

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Badung menyerahkan bantuan penghargaan tertib administrasi kependudukan kepada ahli waris, Bagus Darmawan.

Bantuan yang diserahkan meliputi Akta Kematian, Kartu Keluarga yang telah diperbarui, santunan dari Pemerintah Kabupaten Badung sebesar Rp10 juta yang disalurkan melalui transfer, serta bantuan pribadi dari Wakil Bupati sebesar Rp5 juta. Penghargaan tersebut diberikan karena ahli waris telah mengurus administrasi kependudukan secara tepat waktu sesuai ketentuan yang berlaku.

Baca Juga:  TP PKK Badung Bersinergi dengan KADIN Salurkan Bantuan Toilet di Tumbak Bayuh

Wabup Bagus Alit Sucipta menyampaikan bahwa kehadirannya di tengah keluarga duka merupakan bentuk empati sekaligus komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan yang responsif kepada masyarakat, khususnya dalam situasi kedukaan.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Badung, saya menyampaikan belasungkawa yang mendalam. Semoga almarhum mendapatkan tempat yang layak di sisi Ida Sang Hyang Widhi Wasa, dan keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan kekuatan, ketabahan, serta keikhlasan,” ujarnya.

Baca Juga:  Balita Korban Hanyut di Tabanan Ditemukan Meninggal di Pantai Batu Belig, Ibu Masih Dicari

Ia juga berharap program penghargaan tertib administrasi kependudukan dapat mendorong kesadaran masyarakat untuk segera mengurus dokumen kependudukan, sehingga pelayanan publik dapat berjalan lebih cepat dan tertib.

Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD Kabupaten Badung I Made Suwardana, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Badung Putu Suryawati beserta jajaran, Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, serta Kepala Lingkungan setempat. (rls)

Baca Juga:  Bupati Badung Buka Seqyunk Fun Kalcer Bike Perdana di Abiansemal