PANTAUBALI.COM – Kulit wajah yang bersih dan bersinar atau glowing menjadi impian banyak orang, khususnya kaum hawa. Namun, banyak yang beranggapan memiliki kulit glowing harus dilakukan dengan perawatan yang mahal atau bahkan make up tebal.
Namun anggapan itu tidak benar, sebab memiliki kulit wajah glowing hanya cukup dengan cara alami melalui menjaga kesehatan tubuh setiap hari. Maka dari itu, perlu diketahui tips sederhana untuk mendapatkan kulit glowing secara alami tanpa perlu menguras isi kantong. Berikut adalah tipsnya:
- Rutin Bersihkan Wajah
Membersihkan wajah adalah langkah paling mudah dan mendasar dalam perawatan kulit wajah agar selalu terlihat bersih. Minimal dalam sehari bersihkan wajah dua kali yakni saat pagi dan malam.
Jangan lupa juga untuk membersihkan wajah dengan cleansing oil atau micellar water untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Setelah itu dilanjutkan dengan penggunaan sabun pembersih wajah yang cocok sesuai jenis kulit.
2. Eksfoliasi
Selain rutin membersihkan wajah, eksfoliasi atau membersihkan sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit sangat penting dilakukan.
Dengan melakukan eksfoliasi, kulit wajah akan terlihat lebih cerah dan halus. Sebaiknya lakukan eksfoliasi dua kali seminggu dengan scrub wajah yang lembut. Selain itu bisa juga menggunakan masker wajah alami.
3. Pakai Pelembab
Produk pelembab sangat membantu untuk membuat kulit tampak cerah. Setelah membersihkan wajah serta melakukan eksfoliasi, Anda bisa menggunakan pelembab sesuai dengan jenis kulit. Pelembab ini akan membuat kulit tetap sehat dan terhidrasi. Gunakan pelembab setiap hari dan rutin untuk mendapat hasil yang maksimal.
4. Gunakan Sunscreen
Sunscreen atau sunblock sangat penting digunakan khususnya bagi Anda yang sering beraktifitas diluar ruangan. Sebab paparan sinar matahari berlebih dapat menyebabkan kulit menjadi terlihat kusam, timbul flek hitam dan mempercepat penuaan.
Sunscreen dapat digunakan bahkan saat cuaca mendung untuk tetap melindungi kulit dari polusi yang berdampak negatif pada kulit wajah.
5. Tidur Cukup
Kurang tidur ternyata dapat menyebabkan kulit terlihat lebih kusam dan pastinya akan timbul kantong mata. Kondisi tersebut tentunya membuat kulit tampak tidak sehat. Maka dari itu tidur yang cukup selama 7 hingga 8 jam setiap hari dapat membantu wajah terlihat sehat dan glowing.
6. Konsumsi Makanan Kaya Nutrisi
Makanan sangat mempengaruhi penampilan dan kesehatan kulit wajah. Maka dari itu, untuk mendapatkan kulit yang cerah perlu mengonsumsi makanan yang bergizi dan memiliki vitamin. Perbanyak makan sayur dan buah serta menghindari makanan olahan dan berlemak sangat membantu merawat kulit dari dalam.
7. Hindari Stres Berlebih
Masalah kulit seperti jerawat dan eksim dapat timbul karena stres berlebih. Maka dari itu, mengelola stres dengan baik sangat perlu dilakukan jika ingin memiliki kulit glowing.
Ada banyak cara untuk mengelola stres, misalnya dengan olahraga, yoga, rekreasi atau melakukan hobi. (ana)