Tampil Pertama Kalinya di PKB, Desa Canggu Persembahkan Topeng Bondres

Penampilan Tari Bondres oleh Sanggar Seni Suda Wirad, Banjar Pipitan, Desa Canggu, Kita Utara, Badung, di hari kedua PKB 2023, Senin (19/6/2023).
Penampilan Tari Bondres oleh Sanggar Seni Suda Wirad, Banjar Pipitan, Desa Canggu, Kita Utara, Badung, di hari kedua PKB 2023, Senin (19/6/2023).

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Pesta Kesenian Bali atau PKB 2023 menjadi momen berharga bagi Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara.

Ini karena untuk pertama kalinya Desa Canggu bisa tampil di ajang seni dan budaya tingkat provinsi yang rutin digelar tiap tahun tersebut.

Tampil di hari kedua pelaksanaan PKB Ke-45, Senin (19/6/2023), Desa Canggu diwakili oleh Sanggar Seni Suda Wirad, Banjar Pipitan.

Baca Juga:  Hendak Nyalip, Gadis 19 Tahun Berujung Tewas Terlindas Bus di Sibang Gede

Sanggar ini menampilkan Topeng Bondres di Gedung Ksirarnawa pada pukul 17.00 WITA.

Dalam pementasan tersebut, Sanggar Seni Suda Wirad mengisahkan ritual yang berkaitan dengan sejarah Pura Batu Bolong.

Pembina Seniman Topeng Bondres Kabupaten Badung Nyoman Wija mengatakan, bagi Desa Canggu merupakan hal pertama kalinya mengikuti PKB.

“Dan menjadi duta setelah adanya arahan langsung dari Bupati Badung mengenai pembangunan logistik yang perlu dikembangkan,” kata Wija. (ann)