PANTAUBALI.COM, DENPASAR – Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, menerima audiensi Mr and Miss Grand Tourism Bali 2022, I Gede Santika Yasa dan Ketut Kamisa Gutami, di Ruang Tamu Wakil Gubernur Bali (16/2/2023).
Sebagai tokoh Pariwisata Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati yang akrab disapa Cok Ace sangat mengapresiasi pelaksanaan Mr And Miss Grand Tourism ini.
“Sudah mendapat peringkat satu di Bali, saya yakin pasti sudah banyak belajar dan melihat Pariwisata di Bali apalagi setelah Covid,” ungkapnya.
Cok Ace juga menyampaikan bahwa pada dasarnya tidak ada hal baru dalam pariwisata Bali. Masih berfokus pada Pariwisata Budaya.
“Tidak ada yang baru tapi dari (pandemi,red) Covid ini kita diingatkan agar kita tidak keluar dari core (inti,red) pariwisata kita yaitu pariwisata budaya,” jelas Cok Ace.
Wagub Cok Ace juga membekali kedua perwakilan Bali ini dengan Buku Padma Bhuwana hasil karyanya yang berisikan gagasan strategi pengembangan Pariwisata Bali.
Ia berharap perwakilan Provinsi Bali dapat memberikan dan menampilkan yang terbaik dalam ajang bergengsi tersebut.
“Semoga dapat menjaga nama baik Bali,” ungkap Cok Ace.
Mr and Miss Grand Tourism merupakan salah satu ajang pemilihan duta pariwisata di Indonesia. Setiap provinsi akan mengirimkan wakilnya untuk mengikuti kontestasi ini pada tingkat nasional.(ag)