Heboh! Nenek Ditemukan Tewas di Tukad Nyampuh

IGAED (68) ditemukan tewas di aliran Tukad Nyampuh, Kamis malam (24/4).
IGAED (68) ditemukan tewas di aliran Tukad Nyampuh, Kamis malam (24/4).

DENPASAR, PANTAUBALI.COM  – Warga Jalan Tukad Pakerisan, Panjer, Denpasar Selatan, dikejutkan dengan penemuan mayat seorang perempuan lanjut usia di aliran Tukad Nyampuh, Kamis malam (24/4) sekitar pukul 19.45 Wita.

Korban diketahui berinisial IGAED (68), seorang nenek yang selama ini tinggal tak jauh dari lokasi kejadian. Jenazahnya pertama kali ditemukan oleh Fathul Anam (23), seorang buruh yang saat itu hendak memancing bersama empat temannya.

“Saat kami turun ke sungai dan menyorot air dengan senter, saya melihat ada bagian kaki manusia. Sudah tidak bergerak. Saya langsung naik ke atas dan beri tahu warga,” ungkap Fathul.

Baca Juga:  Saksi Beberkan Detik-Detik Penemuan Jasad di Tukad Nyampuh

Ketika ditemukan, korban mengenakan pakaian batik cokelat dan rok hitam. Hasil pemeriksaan awal polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

Keterangan dari pihak keluarga menyebutkan, korban terakhir terlihat keluar rumah sekitar pukul 13.00 Wita saat keluarga sedang melakukan persembahyangan. Hal itu disampaikan oleh A.A. Istri Mariatini Dewantati (68), yang juga mengungkap bahwa korban mengalami gangguan penglihatan dan sering pergi tanpa pamit.

Baca Juga:  Bawa Sajam dan Tantang Warga di Pemogan, Buruh Proyek Mabuk Diamankan Polisi

“Jarak dari rumah ke lokasi sungai cuma sekitar 20 meter,” ujarnya.

Jenazah kini telah dievakuasi ke RSUP Prof. dr. I.G.N.G. Ngoerah untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sementara itu, Unit Reskrim Polsek Denpasar Selatan tengah menyelidiki kasus ini untuk memastikan penyebab pasti kematian korban. (*)