PANTAUBALI.COM, TABANAN – Cuaca ekstrem yakni angin kencang disertai hujan deras pada Sabtu (22/3/2025) siang di wilayah Bali dan sekitarnya menyebabkan bencana alam pohon tumbang di beberapa titik, khususnya di Kabupaten Tabanan.
Pohon jenis Ao dilaporkan tumbang menimpa Pelinggih Pura Dalem, Desa Apuan, Kecamatan Baturiti serta Pelinggih Merajan milik warga hingga menyebabkan kerusakan yang cukup parah.
Kapolsek Baturiti Kompol I Komang Agus Sudarsana mengatakan, insiden pohon tumbang tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WITA saat terjadi hujan lebat disertai angin kencang.
“Pohon yang tumbang itu tumbuh di area Pura Dalem Desa Adat Apuan dan menimpa pelinggih merajan milik warga,” ucapnya.
Ia menyebut, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Hanya pohon tumbang merusak pelinggih pura dan merajan milik warga bernama I Made Swastika dengan total kerugian diperkirakan mencapai Rp200 juta.
“Pembersihan pohon tumbang akan dilakukan pada Minggu nanti oleh warga setempat,” tambahnya.
Selain itu, pohon tumbang juga terjadi di Jalur Denpasar – Singaraja, tepatnya di Banjar Belah, Desa Luwus, Baturiti. Pohon jenis kayu suar itu tumbang menutupi seluruh badan jalan. Proses pembersihan pun telah dilakukan oleh warga setempat.
“Kami mengimbau para pengguna jalan agar selalu berhati – hati mengingat beberapa hari belakangan ini cuaca cukup ekstrem yaitu hujan lebat yang disertai dengan angin kencang,” pungkas Agus Sudarsana. (ana)