Perayaan Sederhana Hut PDIP Ke 45 DPC Tabanan

Pantaubali.com-Tabanan- DPC PDI Perjuangan Tabanan,di Kantor Sekretariat Jalan Yeh Gangga 99.Pada Hari Rabu(10/01/2018).merayakan hari ulang tahun yang ke-45 secara sederhana dengan simbolis Tiup lilin bersama,yang di rayakan bersama sejumlah jajaran cabang Partai PDI P Tabanan.

Dalam peringatan HUT PDIP yang ke 45 (10/01/2018) kali ini Ketua DPC PDIP Tabanan I Komang Gde Sanjaya,mejelaskan perayaan hari ini memberikan semangat tersendiri,kami merasa semakin kompak meraih semua yang dicita citakan PDI Perjuangan,untuk itu kami sengaja melakukan perayaan secara sederhana tapi tapi tidak mengurangi dari makna sebuah peringatan yang kami laksanakan.

Selain itu kami berharap pada tahun politik saat ini,khususnya dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang. “kami berharap semua kader secara royal,bersama-sama merapatkan barisan,untuk membangun soliditas dengan memenangkan calon dari PDIP dalam perhelatan pilgub Bali nanti, sehingga Tujuan Satu Jalur yang kita ciptakan bisa di laksanakan nantinya”tegas Sanjaya.

Baca Juga:  Fenomena Hujan Es Hebohkan Warga Kediri Tabanan

Selain dihadiri Ketua DPC PDIP Tabanan I Komang Gede Sanjaya dan jajaranya dari PAC hingga ranting, peringatan HUT PDIP ini juga dihadiri kader senior PDIP Tabanan seperti mantan Ketua DPRD Tabanan I Made Arimbawa,Mantan Wakil Bupati Tabanan I G G Putra Wirasana,mantan anggota DPRD Tabanan I Wayan Gunadi.sehingga dalam Perayaan Hut PDI P yang ke 45 kali ini terasa sangat spesial dan pelaksanaanya memiliki makna yang sangat mendalam bagi seluruh Kader DPC PDI P Tabanan.