Penanggulangan Covid-19 Gugus Tugas Pemprov Bali Minggu, 12 Juli 2020

DENPASAR – Pantaubali.com – Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Bali menyampaikan perkembangan Penanganan Corona Virus Disease (COVID-19) di Provinsi Bali per Minggu (12/7), jumlah pasien positif bertambah 48 orang WNI, terdiri dari 47 Transmisi Lokal, 1 PPDN. Secara kumulatif total pasien positif berjumlah 2.195 orang.

Adapun jumlah pasien yang telah sembuh sampai saat ini sejumlah 1.411. Hari ini bertambah 57 orang, terdiri dari 56 Transmisi Lokal,dan 1 PPDN.

Jumlah pasien yang meninggal untuk hari ini tidak ada. Sehingga secara kumulatif sampai hari ini berjumlah 27 orang (25 orang WNI dan 2 orang WNA).

Baca Juga:  Pemprov Bali Resmi Larang Pementasan Joged Bumbung Jaruh

Pasien positif dalam perawatan (kasus aktif) berjumlah 757 oranh, terdiri dari 755 WNI dan 2 WNA yang dirawat di 14 rumah sakit, dan dikarantina di Bapelkesmas, UPT Nyitdah, Wisma Bima, Hotel Ibis, Hotel Gran Mega dan BPK Pering.