Bupati dan Wakil Bupati Badung Sambut Kapolres Badung Tegaskan Komitmen Keamanan Daerah Pariwisata

Bupati Wayan Adi Arnawa didampingi Wabup Bagus Alit Sucipta menerima Kapolres Badung AKBP Joseph Edward Purba di Ruang Tamu Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/1)
Bupati Wayan Adi Arnawa didampingi Wabup Bagus Alit Sucipta menerima Kapolres Badung AKBP Joseph Edward Purba di Ruang Tamu Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/1)

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa didampingi Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menerima Kapolres Badung AKBP Joseph Edward Purba beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) dilingkungan Polres Badung terkait dengan silaturahmi dan sinergitas antara Polres Badung dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung. Pertemuan berlangsung di Ruang Tamu Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/1) dan dihadiri Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti beserta para Wakil Ketua DPRD dan Sekda Badung IB Surya Suamba.

Baca Juga:  Wanita di Badung Dianiaya Usai Tegur Pacarnya yang Mabuk dan Telepon Perempuan Lain

Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa semangat kolaborasi dan sinergitas antara Pemkab Badung dan PJU Polres Badung harus tetap dijaga untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat di Kabupaten Badung. Dirinya juga mengatakan bahwa sebagai daerah destinasi Pariwisata, menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan di Wilayah Kabupaten Badung menjadi hal penting untuk dilakukan bersama.

 

“Saya mengharapkan komunikasi antara Pemkab Badung dan Polres Badung, tentu juga Forkompinda Kabupaten Badung bisa berjalan dengan baik dalam rangka memberi pelayanan terbaik untuk masyarakat dan wisatawan yang berkunjung di Kabupaten Badung, karena sebagai daerah destinasi pariwisata internasional, tentunya kenyamanan, keamanan dan ketertiban menjadi hal penting untuk dijaga,” ucapnya.

Baca Juga:  Hampir Sepekan Tak Pulang Lansia di Mengwi Dilaporkan Hilang, SAR Lakukan Pencarian

Kapolres Badung AKBP Joseph Edward Purba pada kesempatan ini juga menyampaikan sebagai Kapolres Badung yang baru tentunya silaturahmi ini perlu dilakukan untuk meningkatkan lagi kolaborasi dan sinergitas antara Pemkab Badung dan Forkopimda Kabupaten Badung. Disampaikan lebih lanjut bahwa Polres Badung sangat mengapresiasi program-program dari Kabupaten Badung terutama dalam pengembangan infrastruktur di Kabupaten Badung.

“Kami hadir lengkap bersama Pejabat Utama di lingkungan Polres Badung dan kami siap mendukung program-program pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. Semangat kolaborasi dan sinergitas yang sudah terjalin kami harapkan bisa ditingkatkan untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat,” ujarnya. (rls)