Komitmen Wujudkan WBBM, Kemenkumham Bali Terima Kedatangan Tim Monev Pembangunan Zona Integritas 

Kedatangan Tim Gabungan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pembangunan Zona Integritas (ZI) Inspektorat Jenderal, Biro Perencanaan dan Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, bertempat di Ruang Kakanwil Kemenkumham Bali pada, Rabu (3/1/2024).
Kedatangan Tim Gabungan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pembangunan Zona Integritas (ZI) Inspektorat Jenderal, Biro Perencanaan dan Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, bertempat di Ruang Kakanwil Kemenkumham Bali pada, Rabu (3/1/2024).

PANTAUBALI.COM, DENPASAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali menerima kedatangan Tim Gabungan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pembangunan Zona Integritas (ZI) Inspektorat Jenderal, Biro Perencanaan dan Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM, bertempat di Ruang Kakanwil Kemenkumham Bali pada, Rabu (3/1/2024).

Pada pertemuan tersebut Kakanwil Kemenkumham Bali Romi Yudianto menyampaikan, telah berkomitmen untuk mewujudkan ZI menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Komitmen ini diwujudkan melalui berbagai upaya, salah satunya dengan menyusun strategi dan rencana aksi pembangunan ZI.

“Kami telah menyusun strategi dan rencana aksi pembangunan ZI yang disusun secara komprehensif dan terukur. Strategi dan rencana aksi ini telah diimplementasikan secara konsisten oleh seluruh pegawai di Kanwil Kemenkumham Bali,” ujar Romi.

Baca Juga:  Pemprov Bali Resmi Larang Pementasan Joged Bumbung Jaruh

Romi berharap kegiatan monev ini dapat memberikan masukan dan rekomendasi bagi Kanwil Kemenkumham Bali untuk terus meningkatkan kualitas implementasi ZI.

“Kami berharap bahwa kegiatan monev ini dapat memberikan masukan dan rekomendasi yang berharga bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas implementasi ZI,” ucap Romi.

Sementara itu, Tim Monev ZI Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM menyampaikan bahwa tim monev akan melakukan evaluasi terhadap implementasi ZI di Kanwil Kemenkumham Bali secara menyeluruh.

Evaluasi ini meliputi aspek manajemen perubahan, penataan tata laksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan, dan penguatan akuntabilitas kinerja ditambah dengan program penguatan kualitas pelayanan publik.

Baca Juga:  Waspada Cuaca Ekstrem, BMKG Bali Peringatkan Hujan Lebat dan Petir 14-16 November

Selanjutnya diharapkan Melalui monev ini dapat menjadi bahan evaluasi guna meningkatkan kualitas implementasi ZI pada Kanwil Kemenkumham Bali menujun Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). (jas)