PANTAUBALI.COM, BADUNG – Kebakaran terjadi pada Pasar Semat Sari di Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, kebakaran pada Jumat (5/5/2023) malam.
Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 23.00 WITA itu membuat sebagian besar lapak ludes terbakar.
“Jumlah lapak yang terbakar diperkirakan sebanyak 90 unit,” jelas Kasi Humas Polres Badung, Iptu Ketut Sudana, Sabtu (6/5/2023).
Ia menyebut sejauh ini penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, titik api diperkirakan muncul dari salah satu kios dekat toilet di sisi timur pasar tersebut.
“Kan saya masih jualan mbak. Nah, karena panik, saya minta bantuan tukang sapu dan telepon kepala pasar,” kata Purwati (53), saksi yang juga pedagang di pasar tersebut.
Sebanyak 13 unit mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Badung dikerahkan untuk menanggulangi api.
Proses pemadaman berlangsung hingga Sabtu (6/5/2023) dini hari.
Secara terpisah, Kepala Pasar Semat Sari, Made Punia Dwija, mengatakan bahwa kebakaran terjadi pada stan sembako, baju, hp, kelapa, sandal, jajanan, canang, daging ayam, daging sapi, serta daging babi. (ann)