TABANAN – Pantaubali.com -Menyambut HUT Polwan ke-72 pada 1 September 2020 dan menyambut Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-68, Ibu Asuh Polwan Polda Bali yang juga selaku Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Bali, Ny. Barbara Golose melepas 125 Tukik ( anak penyu) di Pantai Yeh Gangga, Desa Sudimara, Kabupaten Tabanan, Selasa,(11/8).Dalam kesempatan tersebut dirinya menyampaikan, rasa syukur Polwan bisa berbuat yang mulia dengan melaksanakan kegiatan pelepasan Tukik sebanyak 125 ekor, untuk kelestarian dan mempertahankan ekosistem biota laut kita.
“Dengan pelepasan Tukik di Pantai Yeh Gangga salah satu upaya dini untuk mencegah punahnya populasi habitat penyu dan kita berupaya untuk tetap menjaga kelestarian lingkungan dengan menjaga populasi habitat penyu di Pulau Bali,” jelasnya.
Tak lupa dalam kesempatan tersebut Dirinya menyampaikan rasa terimakasih, khususnya kepada masyarakat Nelayan di Pantai Yeh Gangga atas kerjasamanya dalam kegiatan tersebut.
“Terimakasih kami ucapkan atas partisifasi dan kerjasama masyarakat ( Nelayan di Pantai Yeh Gangga) dalam ikut melestarikan lingkungan hidup terutama penyu agar tetap dijaga,”ucapnya.
Pada kesempatan tersebut Dirinya menyampaikan, selamat HUT Polwan ke-72, semoga Polwan semakin sukses dalam segala bidang dan dicintai masyarakat.Sembari menginstruksikan, kepada anggota Polwan agar selalu menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid19 ini.
“Selamat hari Bhayangkari ke 69, semoga kedepannya kita dapat berbuat kebajikan yang lebih banyak lagi demia dan untuk kepentingan masyarakat,” tutupnya.