Sidak Duktang ” Waspada Aksi Teror Jelang IMF “

Pantaubali.com – Tabanan – Pendataan pendataan terhadap penduduk sementara atau penduduk pendatang terus di gencarkan untuk mengantisipasi adaya gangguan kamtibmas seperti terorisme ataupun gangguan Kamtibmas lainnya.

Hari ini,Selasa (02/10) Polsek Petang dipimpin Kapoosek AKP Edi Susila,S.H serta Satuan Polisi pamong Praja Kecamatan Petang melaksanakan Sidak di Banjar Petang Tengah Desa petang Kecamatan Petang Badung.

Pemeriksaan yang menyasar pada identitas orang, barang, senjata tajam ini menyisir areal bedeng bedeng proyek di sekitar Banjar Petang Tengah.

Baca Juga:  WPRF 2024 Digelar di Nusa Dua, Menteri Komdigi: Indonesia Siap Hadapi Transformasi Digital

Dalam kegiatan itu, petugas melakukan pemeriksaan terhadap 55 orang didua lokasi yaitu sekitar banjar Petang Tengah dan Pasar Petang.

Dari ke 55 orang yang dilakukan pemeriksaan petugas menemukan satu orang tanpa identitas dan langsung diarahkan menuju dinas Sosial Kabupaten Badung untuk dilakukan langkah langkah pemulangan ke Kampung halamannya.

“ kami hari ini menggelar pendataan terhadap penduduk penduduk tinggal sementara, sasaran kami adalah identitas orang dan barang bawaan, dari beberapa orang yang kami periksa kami menemukan satu orang tanpa identitas sama sekali dan kami menyerahkannya ke Dinas Sosial “ terang AKP Edi Susila